Published On: 20/03/2025By Categories: Berita, Berita UtamaViews: 74

MAN 1 Darussalam Ciamis (Humas). Kamis, (20/3/2024) Menjelang Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 H, MAN 1 Darussalam Ciamis melalui Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) melakukan kegiatan berbagi 230 paket sembako kepada warga sekitar Madrasah.

Kegiatan bakti sosial dengan membagikan paket sembako menjelang lebaran Idul Fitri ini sudah menjadi rutinitas di MAN 1 Darussalam Ciamis setiap tahunya dilaksanakan kepada warga sekitar Madrasah sebagai bentuk kepedulian dan kebermanfaatan adanya lembaga kepada warga masyarakat sekitar dimana kegiatan ini sudah berjalan lebih dari 10 tahun.

Adapun Paket sembako yang dibagikan adalah hasil sumbangan dari para ASN baik itu PNS tau PPPK yang secara sukarela memberikan sebagaian penghasilanya kemudian dikelola oleh UPZ MAN 1 Darussalam Ciamis, paket sembako yang akan dibagikan tersebut terdiri dari bahan-bahan pokok yang dibutuhkan sehari-hari, seperti beras, minyak goreng, gula, dan berbagai kebutuhan lainnya.

Didin Safyudin, salah satu warga sekitar madrasah mewakili keluarganya menerima paket sembako tersebut menyampaikan terima kasihnya kepada MAN 1 Darussalam Ciamis yang atas kepedulian terhadap masyarakat yang tinggal disekitar madrasah.

“Alhamdulillah, terima kasih kepada madrasah dan ASN yang telah berbagi paket sembako kepada kami. Semoga Allah SWT membalas kebaikan yang diberikan, tentu ini sangat bermanfaat bagi kami apalagi kebutuh menjelang lebaran Idul Fitri cukup banyak dan harga sembako pun biasanya naik” Ujar Didin.

“kebetulan sayang tetangaan dengan MAN 1 Darussalam Ciamis jadi alhamdulilah setiap tahun mendapat kupon sembako ini kalau tidak salah seudah sekitar 10 tahunan, saya sangat bersyukur dan berharap semoga MAN 1 Darussalam Ciamis semakin sukses dan terdepan” ujar Didin.

Kepala Madrasah Idan Nurdiana dalam sambutanya juga menyampaikan rasa syukur karena setidaknya bisa saling membantu dan memberikan manfaat kepada warga sekitar “Kami sangat senang dapat berkontribusi dan memberikan mamnfaat kepada masyarakat di sekitar madrasah, khususnya dalam momen yang penuh berkah menjelang Idul Fitri, kami ingin memastikan bahwa semua orang merayakan dengan penuh kegembiraan dan kesejahteraan,” tutur Pa Idan.

”kami harap para warga bisa menerimanya dan tentunya bermanfaat meski kalau melihat nominal tidak terlalu banyak tapi ini adalah bentuk kepedulian madrasah untuk warga sekitar terutama bagi mereka yang menyekolahkan anak-anaknya di Madrasah kami, dan saya juga mengucapkan terima kasih kepada semua rekan-rekan ASN yang telah mendukung dan menyisihkan sebagian penghasilanya, mudah-mudahan selalu diberikan kelancaran dan selalu dalam lindungan Allah SWT,” pungkasnya.

About the Author: Andri Wicahyono